Kapal Penangkap Ikan asal Bitung Tabrak Karang di Talaud.
Автор: Robert Petrus Sapara Tamaroba
Загружено: 2025-02-19
Просмотров: 28350
Описание:
KBRN, Talaud : Satu unit
Kapal tangkap ikan atau pajeko dengan nama AL ANSHAR 02 milik Raynard Palit mengalami kecelakaan laut menabrak karang saat berlayar di perairan laut pulau Karatung, Kecamatan Nanusa Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.
Pajeko yang berlayar dari Pelabuhan Tandu Rusa Kota Bitung pada Sabtu pekan lalu ini sebelumnya tiba di desa Laluhe pada minggu esok harinya. Dari situ, kapal tersebut bertolak, Senin (17/2/2025) siang menuju desa Dampulis. dalam pelayaran tersebut kapal tiba tiba menabrak karang tepatnya perairan wilayah pantai yang bernama orrongnge di desa Karatung kecamatan Nanusa.
Kapolres Kepulauan Talaud melalui Kapolsek Nanusa Ipda Matrial Barahama mengungkapkan saat kejadian tersebut, Kapal berisikan 17 pengawak ini dikemudikan oleh salah seorang ABK bernama Patrick H.Ramdani.
" Kapten kapal dan kru masih dimintai keterangan oleh unit reskrim polsek Nanusa terkait peristiwa terjadinya kecelakaan kapal tersebut. Bahwa diduga penyebab peristiwa kecelakaan kapal tersebut diakibatkan lelaki Patrick R.Hamdani yang tertidur pada saat mengemudikan kapal AL ANSHAR 02," katanya
Upaya evakuasi telah coba dilakukan oleh kapal tangkap ikan lainnya namun belum bisa dapat ditarik ke laut.Pada saat ini situasi dan kondisi cuaca di wilayah kecamatan Nanusa masih ekstrim ditandai angin kencang dan laut bergelombang. Berdasarkan hasil koordinasi dengan pemilik kapal bahwa proses evakuasi akan dilaksanakan hari kamis tanggal 20 februari 2025 besok menunggu kapal Pajeko lain untuk menarik.
Adapun nama nama kru dari Kapal AL ANSHAR 02 sbb:
MARTEN ANSAR (Nahkoda)
ARIS KASEHUNG (Kkm)
ALDI BADARAB (abk)
BONI MAKALUASE (abk)
DENI DOTINAGI (abk)
DORNI TAKASASADENG (abk)
EL TIPEL SIGO (abk)
MARWANTO BANDIL (abk)
PARIS HONIS (abk)
PATRICK R. HAMDANI (abk)
PATRIS LAMBUASO (abk)
PEBRIADI LAMBUASO (abk)
RAMLI HENGKENG (abk)
RINALDI E. HONIS (abk)
TASRIK KAPANG (abk)
USMAN MANOSSOH (abk)
YULIO R BADALI (abk)
jumlah 17 orang berwarga negara Indonesia
Повторяем попытку...
Доступные форматы для скачивания:
Скачать видео
-
Информация по загрузке: