MBG Tetap Dibagikan Selama Ramadan 2026, Menu Ganti Makanan Kering untuk Siswa Muslim | Tirto Recap
Автор: TirtoID
Загружено: 2026-01-29
Просмотров: 4191
Описание:
Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) memastikan penyaluran program Makan Bergizi Gratis (MBG) tetap dilaksanakan pada Ramadan 1447 Hijriah /2026. Namun, terdapat penyesuaian terkait waktu penyaluran dan menu yang didistribusikan.
“Kita sudah memutuskan, pelaksanaan selama bulan Ramadan tetap berjalan,” kata Zulhas usai rapat koordinasi (rakor) terbatas penguatan implementasi Peraturan Presiden Nomor 115 Tahun 2025 tentang Tata Kelola Penyelenggaraan MBG di Jakarta, Kamis (29/1/2026).
Bagi siswa muslim atau melaksanakan ibadah puasa, penyaluran MBG dilakukan siang hari atau saat pulang sekolah, dengan menu makanan kering. Makanan kering itu dapat digunakan untuk berbuka.
Selanjutnya, penyaluran tetap berjalan seperti biasa bagi sekolah-sekolah yang siswanya mayoritas beragama non-muslim. Penyaluran seperti biasa juga dilakukan untuk ibu hamil dan balita. Sedangkan, terdapat pergeseran waktu penyaluran untuk siswa di pondok pesantren (ponpes).
“Nah, yang pesantren geser waktu, ngasihnya sore. Pas buka. Jadi enggak ada perubahan,” ujarnya.
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana, mengatakan bahwa jenis makanan kering yang diberikan bagi siswa muslim selama Ramadan, di antaranya kurma, telur rebus, telur asin, telur pindang, dan sebagainya.
“[Contoh makanan kering] dua, susu, ya, kan. Abon,” ucap Dadan.
Pemerintah memastikan –sampai rakor terbatas hari ini, MBG telah disalurkan bagi 60 juta penerima manfaat dan telah mengoperasikan 22.091 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
Lewat program ini, pemerintah setidaknya telah menyerap tenaga kerja sejumlah 32 ribu Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dalam tahap proses, 924.424 pegawai di SPPG, 68.551 supplier, serta 21.413 mitra.
Penulis: Dicky Setyawan
Produser: Indana Zulfa
#TirtoRecap
Sumber: M Naufal/Tirto.id
Повторяем попытку...
Доступные форматы для скачивания:
Скачать видео
-
Информация по загрузке: