Artja - Fatamorgana (Official Lyric Video)
Автор: Artja Music Official
Загружено: 2026-01-08
Просмотров: 411
Описание:
Video lirik FATAMORGANA dari kami, ARTJA, adalah rangkuman fragmen kehidupan,sebuah dokumentasi jujur tentang bagaimana kami hidup, bergerak, dan berkarya. Di dalamnya terekam pengalaman sehari-hari yang membentuk kami: proses berkarya secara mandiri, olahraga sebagai pelarian dan perlawanan, ruang keluarga yang intim, pertemanan yang tumbuh dari kesamaan rasa, hingga keresahan yang tak pernah benar-benar usai.
Visual video ini menampilkan perjalanan DIY recording dan momen live ARTJA di beberapa gigs yang kami gagas bersama lingkaran berkarya di Kota Mamuju. Sebuah representasi semangat mandiri, gotong royong, dan keyakinan bahwa berkarya tidak selalu menunggu ruang disediakan,kami menciptakan ruang itu sendiri.
Pengalaman Bogo/Goks bersama komunitas MANNAKARA SKATEBOARD turut menjadi bagian penting dalam visual ini. Skateboarding kami hadirkan sebagai simbol penyaluran energi positif, disiplin, dan potensi. Melalui ini, kami menyuarakan keresahan pokok: harapan agar Pemerintah Kota Mamuju menyediakan skatepark yang layak. Bukan sekadar fasilitas, tetapi ruang aman yang berpotensi melahirkan atlet-atlet skateboard berbakat yang mampu bersaing dan mengharumkan nama Mamuju di kancah yang lebih luas.
Fragmen lain hadir melalui perjalanan Udi ke penangkaran buaya di Topoyo, Mamuju Tengah.
Di sana, udi menangkap realitas pahit tentang konflik antara manusia dan alam. Beberapa buaya terpaksa melakukan kontak hingga memakan korban manusia, bukan karena naluri semata, tetapi akibat habitat dan sumber makanan
utamanya babi hutan yang tergerus oleh pembukaan lahan sawit secara masif. Sebuah gambaran nyata tentang ketidakseimbangan ekosistem dan harga mahal yang harus dibayar ketika alam terus didorong ke batasnya.
Font lirik yang digunakan dalam video ini diambil dari tattoo lirik “Fatamorgana” yang terukir di kulit, Ia bukan sekadar estetika, melainkan simbol solidaritas atas kesakitan , sebuah penanda empati bagi para korban ketidakadilan di mana pun berada, baik yang bersuara maupun yang terpaksa diam.
Melalui FATAMORGANA, kami ingin menyampaikan bahwa apa yang terlihat indah sering kali menyimpan luka di baliknya. Dan melalui karya ini, kami memilih untuk tidak menutup mata.
Kami, ARTJA, mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh pihak tanpa terkecuali yang telah mendukung perjalanan berkarya kami yang hadir, yang percaya, dan yang terus berjalan bersama. Karya ini adalah milik kita semua.
Lirik :
Hidup di negara khitan
Dikuasai para titan
Rakyat mutlak menelan tiran
Sudah bukan rahasia
Keadilan hanyalah fatamorgana
Menejemen konflik andalan
Capai target di luar dugaan
Rakyat mutlak menelan tiran
Sudah bukan rahasia
Keadilan hanyalah
Fatamorgana
Murni tanpa kebencian
Doa suci selalu dipanjatkan
Tuk jasamu perankan tuhan
Sudah bukan rahasia
Keadilan hanyalah
Fatamorgana
Повторяем попытку...
Доступные форматы для скачивания:
Скачать видео
-
Информация по загрузке: