MER-C Kunjungi Pengungsian di Aceh Utara, Buka Pos Kesehatan dan Salurkan Bantuan
Автор: MER-C Indonesia
Загружено: 2026-01-04
Просмотров: 266
Описание:
Aceh — Tim Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) pada Kamis (25/12) mengunjungi sejumlah lokasi pengungsian di Aceh Utara, untuk memberikan pelayanan medis sekaligus menyalurkan bantuan.
Di Kecamatan Langkahan, tim mendapati warga mendirikan tenda-tenda pengungsian di sepanjang jalan serta saluran irigasi keruh, yang dimanfaatkan sebagai sumber air untuk mandi, mencuci, hingga buang air besar.
Lumpur yang sebelumnya merendam rumah-rumah warga kini telah mengering dan menimbulkan debu pekat.
Sementara itu, di Desa Tanjung Balai dan Desa Tanjung Dalam, tim MER-C membuka pos kesehatan yang disambut antusias oleh warga. Bahkan sebelum pos resmi dibuka, warga telah mengantre untuk mendapatkan layanan. Keluhan yang paling banyak ditemukan adalah infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), penyakit kulit, dan diare.
Selain memberikan pengobatan, tim juga melakukan edukasi mengenai perilaku hidup bersih dan sehat di tengah keterbatasan pascabencana. Edukasi ini diharapkan dapat mengurangi risiko munculnya penyakit yang lebih serius.
Pada kesempatan tersebut, tim MER-C turut menyalurkan bantuan berupa air mineral, biskuit, dan sabun kepada para penyintas.
Повторяем попытку...
Доступные форматы для скачивания:
Скачать видео
-
Информация по загрузке: